Daftar Blog Saya

Selasa, 09 Januari 2018

Bermain Peran, Melatih Emosional

Senin masih main sama Hannisa 😁

Qodarullah hari ini masih harus stay di rumah. Ibrahnya jadi ada waktu main main sama Hannisa. Pagi pagi beberes sambil menuntaskan gunung kain untuk disetrika. Alhamdulillah sore hari kelar. Permainan ba'da ashar dimulai...


Ini judulnya ganti -ganti permainan, tau aja ammahnya suka drama dan suka main rumah rumahan dari jaman bocah.  Pertama main sekolah sekolahan... Bosen, trus ganti main makeup makeupan 😂😂

Gegara nemu kaca bedak yang patah jadilah main dandan dandanan.
"ammah kenapa kacanya patah? "

"Beli bedak mah..?" (ini diulang sampe tiga kali)

Lalu  dengan penasaran saya tanya...

"kenapa beli bedak? "
Lalu dijawab dengan lantang.. "biar cantikk"...GUBRAK....!!!

bagian ini bikin ngakak dan tersadar,  bahwa bagaimanapun wanita menyukai keindahan... Menyukai peran menjadi cantik an semangat untuk berpenampilan enak dipandang. Sekalipun sekelas bocah seperti Hannisa 😊😄

Jujur... Hari ini.. Ammahmu yang belajar menghaluskan budi.. Bahwa ammahmu adalah perempuan dewasa yang juga harus mikir kecantikan 😂😂

#Day5
#Gamelevel3
#KuliahbunsayIip
#Kitabisa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar